10+ Aplikasi Penghasil Uang Terbanyak di Android 2020
Kehadiran ponsel pintar membuat masyarakat merasa terbantu dalam banyak aspek. Salah satunya yaitu keunggulan smartphone yang bisa menghasilkan uang tanpa membayar modal sepeserpun. Jika Anda tidak percaya, silahkan membuktikan sendiri dengan menginstal aplikasi canggih berikut ini di android Anda. Berikut adalah 10 aplikasi penghasil uang terbanyak yang dapat Anda gunakan dengan mudah.
Money Cube
Aplikasi pertama yang dapat menghasilkan uang adalah Money Cube. Semakin banyak mengumpulkan klik maka semakin banyak yang akan dikonversi ke akun Money Cube. Namun, untuk dapat mencairkan uang melalui aplikasi ini Anda harus mempunyai akun PayPal. Sebagai aplikasi yang cukup ringan, yaitu berukuran 7,5 MB, Money Cube telah dilirik oleh banyak orang.
Make Money
Aplikasi penghasil uang berikutnya adalah Make Money. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda dapat menghasilkan uang dengan cara yang cukup mudah, yaitu tinggal menonton video, menjawab beberapa survei, serta beberapa hal lainnya yang pastinya akan membuat Anda mendapatkan uang. Make Money hanya berukuran 8.9 MB sehingga tidak akan memenuhi memori.
Money App
Aplikasi Money App juga dapat menjadi salah satu alternatif untuk menghasilkan uang. Caranya cukup sederhana, yaitu dengan menjalankan beberapa tugas yang diperintahkan oleh aplikasi, sehingga Anda dapat memperoleh poin. Kemudian poin itu bisa ditukarkan dengan uang Paypal. Proses pencairan uang bisa dilakukan dalam waktu 2 sampai 3 hari.
Gift Wallet
Gift Wallet merupakan aplikasi menarik yang bisa membantu Anda mendapatkan bermacam-macam voucher untuk PayPal Cash, iTunes Giftcard, Playstore, Steam Wallet dan lain-lain. Pertama-tama Anda harus membuka menu GetPoint dan kemudian menyelesaikan beberapa tugas yang diberikan supaya bisa mendapatkan poin. Langkah selanjutnya, poin yang didapatkan bisa ditukar dengan reward dari Gift Wallet.
WhatsAround
Bagi Anda yang memiliki hobi travelling dan fotografi sangat dianjurkan untuk mengunduh aplikasi ini. Sebab, hanya dengan mengunggah foto-foto keren saat berjalan-jalan, Anda akan mendapatkan poin secara cuma-cuma. Ketika sudah mendapatkan poin yang banyak, jangan ragu untuk membelanjakannya di App Store, Play Store, Amazon dan sebagainya.
Cashpop
Aplikasi Cashpop sangat cocok bagi Anda yang mempunyai waktu luang dan suka bermain game. Pasalnya pengguna tinggal memainkan sebuah permainan, mengundang teman, melakukan browsing, sampai mengobrol secara daring. Bahkan saat layar ponsel mati, Anda akan tetap mendapatkan uang.
BACA PLUS
Apakah Anda suka membaca artikel? Jika iya, lebih baik segera mengunduh aplikasi BACA PLUS di smartphoe kesayangan Anda. Sebab, selain bisa membaca berbagai jenis artikel bermanfaat di dalamnya, Anda juga akan mendapatkan uang. BACA PLUS juga akan memberikan bonus apabila Anda menyelesaikan sebuah misi.
Cash For Apps
Cash For Apps adalah aplikasi penghasil uang yang telah diminati oleh jutaan pengguna Android. Anda harus menyiapkan paket data atau Wifi karena aplikasi ini memberi syarat penggunanya untuk memasang beberapa aplikasi yang ada di dalamnya. Setiap aplikasi yang diinstal akan menghasilkan reward berupa uang.
Cashzine
Aplikasi peghasil uang terbanyak yang direkomendasikan berikutnya adalah Cashzine. Dengan menggunakan aplikasi menarik ini, Anda hanya memerlukan rekening bank dan tidak perlu mempunyai akun PayPal. Caranya juga sangat mudah, Anda hanya perlu membaca beberapa berita di dalam aplikasi ini yang nantinya akan membuat Anda mendapatkan uang.
Earn Money
Aplikasi terakhir yang tak kalah penting dan menarik untuk bisa menghasilkan uang adalah Earn Money. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya Anda dapat menghasilkan uang melalui aplikasi ini, misalnya Anda harus menonton video selama 40 detik lalu memberikan like, serta memasang game ataupun aplikasi di ponsel pintar milik Anda.
Beberapa aplikasi di atas dapat menjadi alternatif canggih bagi Anda yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan tanpa harus mengeluarkan modal. Silahkan mengunjungi Play Store untuk mengunduh aplikasi tersebut dan buktikan sendiri manfaatnya.
Sekian pembahasan kali ini, semoga bermanfaat.
Caesars Casino Hotel | Dr. MD
ReplyDeleteVisit our Caesars Casino Hotel in Hanover, 경상북도 출장마사지 MD. 당진 출장마사지 Explore our world-class casino, gaming, dining, and 강릉 출장샵 more. Book your stay 보령 출장샵 at our 서울특별 출장안마 beautiful hotel.